Blog ini sedang dalam perbaikan. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Terima kasih.

Sabtu, 30 Juli 2011

Novel-Novel Dan Brown

Angels and Demons (Malaikat dan Iblis)
Robert Langdon, simbologis Harvard tersohor, tidak akan menyangka kalau satu hari dalam hidupnya akan dipenuhi oleh terlalu banyak kejutan. Jika hanya melihat ambigram yang bertuliskan nama kelompok persaudaraan Illuminati, mungkin itu bukan masalah besar. Tapi melihatnya tercap di dada lima orang yang terbunuh pada hari yang sama?

Ini adalah petualangan pertama Robert Langdon. Ia diminta oleh sebuah institusi penelitian di Swiss untuk menganalisis simbol penuh teka-teki yang tercap di dada seorang ahli fisika yang tewas terbunuh. Apa yang ditemukannya sungguh di luar dugaan: dendam mematikan terhadap Gereja Katolik dari sebuah persaudaraan kuno yang sudah berlangsung selama berabad-abad Illuminati.

Terdorong untuk menyelamatkan Vatikan dari bom waktu yang berdaya ledak besar, Langdon membantu pasukan penjaga paling setia di dunia bersama dengan seorang ilmuwan misterius nan cantik bernama Vittoria Vetra. Berdua, mereka memulai perburuan yang menyeramkan ke ruang-ruang bawah tanah yang terkunci rapat, kuburan-kuburan berbahaya, katedral-katedral yang lengang, dan tempat yang paling misterius di dunia... markas Illuminati yang lama terlupakan.

Ditulis dengan gaya jenaka namun cerdas, Dan Brown membawa kita berpetualang di pusat kebudayaan tertua di Eropa, Roma. Pemahaman kita dibuat terkaget-kaget dengan penyingkapan berbagai rahasia di balik tempat-tempat bersejarah dan karya-karya seni terkenal yang terdapat di sana. Dengan plot cerita yang melingkar-lingkar dan alur yang cepat, Brown sekali lagi berhasil menyiksa kita dengan sebuah novel yang sulit dilepaskan begitu kita mulai membacanya! Malaikat dan Iblis adalah novel terbaik Dan Brown (menurut saya). Download bukunya DISINI.

The Da Vinci Code (Kode Da Vinci)
Da Vinci Code berkisah tentang lanjutan petualangan Robert Langdon. Kali ini, saat berada di Paris, dia diharuskan menafsirkan pesan-pesan rahasia aneh yang ditemukan dekat jasad seorang kurator senior Museum Louvre, Jacques Sauniere.

Sauniere terbunuh di dalam museum Louvre, tempat di mana dia bekerja sebagai kurator. Sebelum ajal, Sauniere sempat membuat pesan-pesan rahasia aneh yang ditujukan untuk Robert Langdon dan Sophie Neveu.

Bersama Sophie Neveu, seorang kryptolog (pemecah kode) berbakat Prancis, Langdon mengupas lapis demi lapis teka-teki aneh itu dan dihadapkan pada serangkaian petunjuk tersembunyi di balik karya-karya terkenal Leonardo Da Vinici.

Da Vinci dan Jacques Sauniere memiliki ikatan historis, karena kedua-duanya merupakan anggota sebuah perkumpulan rahasia kuno bernama Biarawan Sion (Prieure de Sion). Biarawan Sion beraliran Pagan (pemuja hukum suci alam dan memuja dewi sebagai pasangan dewa, keharmonisan antara laki-laki dan perempuan), walaupun di jaman yang berbeda. Da Vinci sebagai ketua BS di tahun 1500, dan Sauniere di masa sekarang. Penasaran dengan kelanjutannya? Silakan unduh e-booknya DISINI.

Digital Fortress (Benteng Digital)
National Security Agency (NSA) adalah lembaga paling rahasia dan bernilai miliaran dolar. Ketika mesin pemecah kode NSA yang sudah teruji keandalannya menghadapi sebuah kode misterius yang tidak dapat dipecahkan, badan rahasia itu mengundang kepala kriptografernya, Susan Fletcher, seorang ahli matematika yang cantik dan cerdas. Hasil temuan Susan memunculkan gelombang yang mengguncang para pemangku kekuasaan.

NSA tersandera ... bukan oleh bom atau senjata, tetapi oleh kode yang begitu kompleks sehingga, jika diedarkan, akan melumpuhkan dinas intelijen Amerika. Terjebak dalam badai-kencang dusta dan rahasia, Susan Fletcher berjuang menyelematkan perusahaan yang dipercayainya. Terjegal dari segala sisi, ia mendapati dirinya tidak hanya berperang demi negaranya, tetapi juga hidupnya dan, pada akhirnya, hidup lelaki yang dicintainya.

Dari kekuatan ruang bawah tanah ke gedung pencakar langit di Tokyo sampai katedral yang menjulang tinggi di Spanyol, sebuah pertarungan hebat terbentang. Download bukunya DISINI.

Deception Point (Titik Muslihat)
Dalam novel ini, Dan Brown membawa pembaca mulai dari National Reconnaissance Office (NRO) yang amat rahasia menuju ketinggian dataran es di Lingkar Kutub Utara, lalu kembali lagi ke lorong kekuasaan di Gedung Putih. Dipuja untuk keahliannya dalam mengombinasikan ilmu pengetahuan, sejarah, dan politik dalam Malaikat & Iblis yang mendapat pujian serius, Brown telah mengukir sebuah novel lain di mana di dalamnya tak satu pun seperti yang terlihat--dan di belakang setiap sudut terdapat sebuah kejutan yang mencengangkan. Deception Point adalah sebuah fiksi pendebar-jantung yang terbaik.

Ketika satelit NASA yang baru menemukan bukti dari sebuah objek amat langka yang terkubur jauh di dalam lapisan es Arktika, lembaga ruang angkasa yang sedang mengalami kesulitan itu mengumumkan sebuah kemenangan yang amat dibutuhkan ... kemenangan yang berimplikasi besar bagi kebijakan ruang angkasa Amerika Serikat dan pemilihan presiden yang akan datang. Untuk memverifikasi kebenaran penemuan tersebut, Presiden mengirim analis Intelijen Gedung Putih Rachel Sexton ke Milne Ice Shelf. Ditemani oleh sekelompok pakar, termasuk akademisi Michael Tolland yang karismatik, Rachel membongkar bukti penipuan ilmiah yang tak terbayangkan—sebuah muslihat berani yang mengancam mendorong dunia ke dalam pertentangan.

Tetapi, sebelum Rachel dapat menghubungi Presiden, dia dan Michael diserang oleh sekelompok pembunuh mematikan yang dikendalikan oleh seorang tokoh penguasa misterius yang akan melakukan apa saja demi menyembunyikan kebenaran. Keduanya berupaya menyelamatkan diri menyeberangi lingkungan yang begitu terpencil dan berbahaya itu. Satu-satunya harapan bagi keberlangsungan hidup mereka adalah menemukan tokoh di belakang taktik teramat ahli ini. Kebenarannya, seperti yang mereka temukan kemudian, adalah muslihat paling menggemparkan dari apa pun juga. Mau download bukunya? Klik DISINI.

0 komentar:

:good: :licik: :hahaha: :rokok: :pundung: :cie: :heh: :mimisan: :mewek: :swt: :ngakak: :brr: =)) :nantang: :santet: :demo: :eneg: :stress: :jualmahal: :bacok: :kecewa: :love: :malu: Didukung oleh Titik-Beku

Posting Komentar

Share

Twitter Facebook Digg Favorites More